Beranda Sumut PEMKO TEBING TINGGI PERSIAPKAN PELAKSANAAN PTM 75 PERSEN

PEMKO TEBING TINGGI PERSIAPKAN PELAKSANAAN PTM 75 PERSEN

0

Tebing-Tinggi-Gnews tv

Memasuki semester genap
Tahun Ajaran 2021/2022 pada bulan Januari 2022, Wali Kota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, M.M. menggelar rapat koordinasi persiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di ruang Mawar Balai Kota, Rabu (29/12/2021).

Dalam arahannya, Wali Kota menyampaikan bahwa vaksinasi untuk pendidik dan tenaga pendidik serta lansia di Kota Tebing Tinggi telah memenuhi persyaratan untuk PTM 100 persen, namun karena ada ketentuan PPKM level 1 maka semua PTM diterapkan 75 persen, terkecuali untuk anak SD PTM hanya 50 persen sesuai kapasitas ruangan, mengingat vaksinasi untuk anak usia tersebut baru akan dimulai bulan Januari 2022.

Adapun hal tersebut telah disesuaikan dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri mengenai pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19 yang tertuang di dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Mendikbudristek, Menag, Menkes, dan Mendagri Nomor 05/KB/2021, Nomor 1347 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/6678/2021, Nomor 443-5847 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).

Beberapa hal teknis disampaikan Wali Kota dalam pelaksanaan PTM, diantaranya; Pembelajaran dilaksanakan selama 6 jam pelajaran per hari dengan 2 gelombang. Gelombang 1 mulai jam 07.30 sampai 12.05 WIB, gelombang ke 2 mulai jam 13.00 sampai jam 17.15 WIB.

Sekolah diwajibkan mengaktifkan Satgas Covid-19 dengan melakukan pemantauan suhu tubuh dari pelajar dan melakukan uji petik sampling secara acak kepada pelajar dan tenaga pendidik di masing-masing sekolah.

Sebagai uji coba tahap awal PTM ini, Pemko Tebing Tinggi menetapkan beberapa sekolah, diantaranya SMPN 1, SMPN 2, SMPN 4, SMPN 6 dan SMPN 8 serta SMP F. Tendean, SMP Budi Dharma dan SMP Kharisma.

Sekolah dibawah naungan Kemenag (MI, MTs, MA), dan Provinsi Sumut (SMA dan SMK) menyesuaikan dengan ketentuan yang berlaku.

“Waktu kita adalah 3 sampai 4 hari untuk mempersiapkan sekolah agar siap dan menunjukkan progres sesuai petunjuk SKB 4 Menteri yang mengatur PTM Tahun Ajaran 2021/2022,” tutup Wali Kota.

Sebelumnya dalam laporan disampaikan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Idham Khalid, S.KM., M.Kes., terkait PTM di Tahun Ajaran 2021-2022, bahwa hasil vaksinasi di Kota Tebing Tinggi untuk lansia telah capai 57,32 persen, untuk pendidik dan tenaga kependidikan sebanyak 98 persen dan Pelajar Umur diatas 12 tahun telah mencapai 97 persen, sehingga telah memenuhi syarat untuk melaksanakan PTM 100 persen.

Lanjutnya, adapun kondisi medis warga satuan pendidikan yang dapat mengikuti Pembelajaran Tatap Muka Terbatas yaitu tidak terkonfirmasi Covid-19 maupun tidak menjadi kontak erat Covid-19, dan jika mengidap penyakit penyerta (Komorbid) harus dalam kondisi terkontrol dan tidak memiliki gejala Covid-19.

Turut hadir, KBO Binmas Iptu. Syaifuddin mewakili Kapolres, Jaksa Fungsional Alfvin Z. mewakili Kajari, Danramil 13/TT Kapt. Inf. Budiono mewakili Dandim 0204/DS, Plt. Kadis Kesehatan dr. Henny Sri Hartati, Drs. H. Muhammad Nasir Pane Sitorus mewakili Kakanwil Kemenag Kota Tebing Tinggi, Direktur RSKP dr. Yohnly Boelan Dachban, Eri Susanto, S.Pd., M.M. mewakili Cabdis Sei Rampai Dinas Pendidikan Provinsi Sumut, perwakilan Kepala Sekolah SD, SMP dan SMA-SMK se-Kota Tebing Tinggi serta perwakilan Puskesmas se-Kota Tebing Tinggi dan tamu undangan.

Tim-Gnews tv

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini