Batu Bara – Gnews.tv

Kapolsek Medang Deras AKP Muhammad Syafi’i AS menyarankan kepada Nelayan agar mengurus surat izin dan surat rekomendasi dari dinas perikanan dan kelautan dalam pembelian Bahan Bakar Minyak(BBM) jenis solar dari SPBU terkhusus untuk Nelayan.
Hal itu disampaikan, AKP Muhammad Syafii AS pada pelaksanaan koordinasi antara pihak SPBU 14212295 Medang Deras dengan Nelayan, di Aula Kantor Camat Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Kamis(22/07/2022).

Disampaikan AKP Muhammad Syafi’i AS melalui Kasubsi Penmas Polres Batu Bara Iptu Arianto Sitorus, untuk sementara pemenuhan BBM jenis solar bagi masyarakat nelayan di Kecamatan Medang Deras dipenuhi oleh pihak SPBU, hal itu hasil dari kesepakatan musyawarah pihak muspika, pihak SPBU serta nelayan.
Sementara itu, Camat Medang Deras Syahrizal SH juga mengajak para nelayan agar memenuhi apa yang telah disampaikan oleh Kapolsek Medang Deras dalam hal pengurusan Izin pembelian BBM jenis Solar dari SPBU.
Sebelumnya, perwakilan dari nelayan Ramadhan bermohon kepada pihak muspika dan SPBU agar memberikan kompensasi terhadap nelayan untuk menyalurkan BBM jenis solar kepada nelayan, mengingat mata pencarian masyarakat pagurawan mayoritas berpenghasilan dari nelayan.
Hadir, Dinas Sosial diwakili TKSK M.Ganti, Humas SPBU 14212295 Pangkalan Dodek Baru Rofi, Kanit Binmas Ipda Rener H.Tambunan,SH,MH, Kanit Samapta Polsek Medang Deras Ipda Elon Sitinjak,SH, Para Nelayan Medang Deras.
M.Yusuf – Gnews.tv